SMK DARMAWAN

Layanan Kesehatan - Caregiver

Program Keahlian Layanan Kesehatan bertujuan membekali peserta didik dengan keterampilan, pengetahuan dan sikap sehingga mampu menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi dan softskill yang sesuai dengan kebutuhan industri caregiver yang mampu bersaing dimasyarakat, mampu menguasai teknologi dan berkarakter profil pelajar pancasila.

Secara khusus tujuan Program Keahlian layanan kesehatan Kompetensi konsentrasi Caregiver adalah membekali peserta didik  dengan keterampilan, pengetahuan dan sikap agar memiliki kompetensi sebagai berikut:

  • Menerapkan keselamatan kerja, kesehatan kerja (K3) dan lingkungan hidup (K3LH)
  • Menjelaskan dasar-dasar keperawatan dan pelayanan kesehatan
  • Menerapkan komunikasi interpersonal, massa dan terapeutik
  • Melakukan persiapan perawatan khusus Lanjut usia
  • Mengelola Asuhan keperawatan pada Lanjut usia
  • Melaksanakan pemberian obat dan nutrisi kepada klien/pasien
  • Melayani pasien/klien lanjut usia yang memerlukan perawatan dasar
  • Melakukan perencanaan asuhan keperawatan lanjut usia
  • Melaksanakan dokumentasi tindakan keperawatan
  • Menerapkan etika keperawatan dan kaidah hukum keperawatan

Visi 

Membangun landasan ilmu pengetahuan yang kokoh, untuk melaksanakan pelayanan asuhan keperawatan profesional, mengembangkan diri pribadi dan ilmu keperawatan.

Misi

  1. Mempersiapkan tenaga Perawat kesehatan yang mampu bekerja mandiri, trampil dan professional dibidangnya.
  2. Membekali peserta didik dengan ilmu pengetahuan dan keterampilan agar mampu berkompetensi, beradaptasi di lingkungan kerja dan mengembangkan sikap professional dalam bidang Perawat Kesehatan
  3. Mengutamakan dan mengedepankan keterampilan proses, pendekatan sains dan teknologi dalam program.

Kepala Program

Prima Rheina R.H., S.Tr.Keb

Keseruan Pembelajaran Layanan Kesehatan